Friday, September 7, 2012

Bahagianya Mahasiswa

Mumpung masih jadi mahasiswa, perkenankan saya bercerita tentang bahagia saya :)

Jadi ceritanya gini...

Presentasi pertama, mata kuliah Seminar Pasar Modal, tentang Business Valuation.
Begitu selesai, pak dosen bilang bahwa presentasinya bagus, lebih bagus daripada presentasi kelas sebelah (dengan tema yang sama). Disambut tepuk tangan temen-temen sekelas, hati saya mengembang. Alhamdulillah, senangnya diapresiasi oleh yang ahli. Si bapak sampe ga perlu menayangkan slidenya, karena hampir sama dengan yang sudah kami sajikan.

Sebenernya kali pertama ini tidak terlalu bahagia, karena saya merasa ga terlalu berusaha keras untuk presentasi ini. Temen sekelompok yang nyari dan saya tinggal tambah sana-sini, sehingga ketika menyajikan bisa/mudah dipahami. Ditambah dengan sedikit bahan dari ebook berbahasa inggris, presentasi pun jadi. Tapi secara keseluruhan, 2 rekan lainlah yang lebih berperan dalam presentasi pertama.

Presentasi kedua semester ini, barusan, mata kuliah Seminar Keuangan Publik, dengan judul "A Comtemporary Approach to Public Expenditure Management". Nah yang ini agak lucu.
Begitu dapat bahan (paper 143 halaman in english) kami (saya dan 2 orang rekan) langsung bagi tugas. Saya dapet chapter 1-2, temen yang satu dapet chapter 3, terakhir chapter 4-5. Tugas ini sebenernya udah ada dari sebulan yang lalu. Tapi ya karena emang sukanya kepepet, jadilah ketika kelompok sebelum kami selesai presentasi, saya pun dilanda kepanikan. Belum satu katapun dibaca apalagi diterjemahkan, apalagi di-resume dan dibikin slide-nya.

Satu orang dapet lebih kurang 50 halaman yang harus diterjemahkan. Dan dari 2 chapter yang diamanahkan kepada saya, dua hari menjelang presentasi, baru 1 chapter yang selesai dibaca dan langsung di resume. Akhirnya chapter terakhir diselesaikan dalam 1 hari lengkap dengan slide-nya.

Hari presentasipun tiba. Meski ga begitu paham dengan apa yang akan disajikan (bahasanya ekonomi makro dengan tata bahasa dan vocabulary yang 'berat'), dengan pede berdiri di depan kelas menjelaskan apa yang dipahami.

Saking banyaknya slide (total 47 slide + beberapa tabel), presentasi baru selesai setelah 1 jam lebih presentasi. Tetap teguh meski beberapa temen telah sukses tidur (karena bahasannya emang ngebosenin).

Selesai presentasi, si bapak dosen bilang,"Sebenernya yang diminta presentasi hanya bab 1 dan 2 saja. Tapi ini malah disajikan semuanya. Ya gapapa, malah bagus lah. Two thumbs up!" diiringi tepuk tangan dan tawa seantero kelas.

Dengernya saya jadi ngenes, sekaligus seneng. Kenapa ga sadar ya kalo cuma 2 bab. Malah menyusahkan diri sendiri. Tapi tertutupi dengan 'two thumbs up' nya pak dosen yang ga bisa digambarkan dengan apapun (halah).

Ya, beginilah bahagianya mahasiswa. Ketika hasil kerjanya dihargai dengan pujian.
Mudah-mudahan IPKnya nanti juga bagus dan bisa lulus dengan cumlaude.... aaaaaaaaaaaamiiiiiiiiinnnnnnn........

(jadi inget, harus semakin sering memuji anak-anak sendiri, anak-anak 'dawah', dan orang-orang yang memang pantas dipuji ^_^)

No comments:

Post a Comment

Jazakumullah khairan katsira...
Makasih banyak ya, sudah meninggalkan jejak di blog ini.
Have a nice day ^^